PROSES PEMBELAJARAN


Proses pembelajaran di Play Group Permata Mulya adalah :
1. Pembelajaran dilaksanakan pagi hari. Menyesuaikan kebutuhan akan pendidikan anak usia dini yang aktif, menyenangkan, berkelanjutan.
2.  Dilaksanakan 3 kali dalam satu minggu per kelompok, yaitu
Kelompok permata   : senin, selasa, rabu
Kelompok mulya       : kamis, jum’at, sabtu
Dalam proses pembelajaran dilaksanakan teori dan praktek langsung agar anak didik memahaminya.
 
Adapun materi pembelajaran Play Group Permata Mulya adalah sebagai berikut :

A.     Pengembangan Kemampuan Dasar, meliputi :
1.  Pengembangan Psikomotorik ( phsyicall development )
Motorik halus : yaitu melatih koordinasi sensor motorik, meliputi :
( mewarnai, menempel, merobek, kolase, meronce, membentuk, dan lainnya )
2.  Pengembangan Bahasa ( language development )
Motorik kasar : yaitu kegiatan untuk melatih otot-otot besar, meliputi :
( melompat, merangkak, senam musik dan lainnya )
3.  Pengembangan Daya Fikir ( intelectual development )
Anak dilatih untuk mengembangkan kemampuan kognitif, seperti :
( membedakan bentuk, ukuran, warna, rasa, dan mengenal bilangan )

B.     Keagamaan
Di dalam pengembangan program keagamaan ini Play Group Permata Mulya menerapkan kurikulum Taman Pendidikan Al-Qur’an ( TPA )

C.    Pengembangan Emosi dan Sosialisasi
Dengan good habit ( kebiasaan yang baik ) dan tiga kta kunci ( Three Emotional Development and Socialitatioan keywords ) yaitu : maaf, terima kasih, dan permisi, anak diharapkan dapat mengendalikan emosi, mengenal aturan yang berlaku di lingkungannya dan menghargai orang lain.

D.    Program Penunjang
1.   Out door learnign ( belajar di luar kelas )
2.   Outbound
       3.   Penimbangan berat badan sekaligus pemeriksaan kesehatan satu bulan sekali.

Pembentukkan sikap pada Pendidikan Anak Usia Dini tersirat dalam program kegiatan belajar yang bertujuan:

- Mengembangkan daya cipta dan daya pikir
- Mengembangkan bahasa
- Mengembangkan perilaku dan ketrampilan
- Menbgembangkan jasmani
- Mengembangkan moral, emosi, social dan disiplin.

Khusus mengembangkan perilaku dan ketrampilan sudah tepat jika pendidikan pra sekolah baik Kelompok Bermain, Taman Kanak-kanak, Penitipan anak, bahkan sekolah Dasar Kelas Awal harus memperhatikan pengembangan perilaku dan ketrampilan ini mengingat pada umumnya anak mempunyai sifat selalu ingin tahu, selalu bergerak, berlari, ingin mencoba, mempunyai inovasi dan kreatif, maka sifat tersebut kalau disertai dengan pembentukkan sikap dan ketrampilan akan terbentuk kepribadian yang baik


Stuktur Menu Pembelajaran

a. Kelompok Usia
Menurut pembelajaran di arahkan pada pencapaian kompetensi sesuai dengan tingkatan pertumbuhan dan perkembangan anak dalam hal ini tingkatan pertumbuhan dan perkembangan anak dibagi dalam kelompok umur sebagai acuan normative tingkatan normal.
b. Aspek Pengembangan
Aspek pengembangan pada masing-masing kelompok usia anak usia dini mencakup 6 aspek pengembangan.
 Pengembangan moral dan nilai-nilai agama
 Pengembangan fisik
 Pengembangan bahasa
 Pengembangan kognitif
 Pengembangan social emosional
 Pengembangan seni

Kompetensi dan hasil Belajar.

Kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai pada masing-masing aspek pengembangan adalah :

o Pada aspek pengembangan moral dan nilai-nilai agama, kompetensi dan hasil belajar yang    ingin dicapai adalah kemampuan melakukan ibadah, mengenal dan percaya akan ciptaan Tuhan dan mencintai sesama.

o Pada aspek pengembangan fisik kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai adalah kemampuan mengelola dan keterampilan tubuh termasuk gerakan-gerakan yang mengontrol gerakan tubuh, gerakan halus dan gerakan kasar serta menerima rangsangan sensorik (panca indera)

o Pada aspek pengembangan kemampuan berbahasa, kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai adalah kemampuan menggunakan bahasa untuk pemahaman bahasa pasif dan dapat berkomunikasi secara efektif yang akan bermanfaat untuk berfikir dan belajar.

o Pada aspek pengembangan kemampuan kognitif kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai adalah kemampuan berfikir logis, kritis.

o Pada aspek pengembangan sosial emosional kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai adalah kemampuan mengenal lingkungan alam, lingkungan sosial, peranan masyarakat dan mengharggai keragaman sosial dan budaya. Serta mampu mengembangkan konsep diri sikap positif terhadap belajar, control diri dan rasa mandiri.

o Pada aspek pengembangan seni kompetensi dan hasil belajar yang ingin dicapai adalah kemampuan kepekaan terhadap irama, nada birama berbagai bunyi.

TUBAN Portal & News | Kota Tuban Dot Com

Infotainment

detikcom